Cara Menghilangkan Stress Secara Efektif

Tentunya dalam menghadapi hidup ini kita pasti akan menghadapi berbagai macam masalah,mulai masalah dengan keluarga,teman,pacar,pekerjaan dan lain sebagainya.Oleh karena itu tidak jarang orang merasa stress terhadap hidup yang mereka jalani karena mereka tidak bisa mengendalikan diri sebaik mungkin untuk mengurangi stress yang dialaminya.

Stress sangatlah tidak baik buat diri kita,dengan adanya perasaan stress kita akan gampang merasa marah,sedih,bingung selain itu kita juga akan gampang melakukan tindakan yang tidak sehat seperti malas berolahraga,sulit tidur,merokok,sering mengkomsumsi junk food(makanan cepat sji) dan bahkan hingga minum-minuman keras,dikarenakan dengan minuman keras dapat menyebabkan seseorang lebih bahagia,tetapi itu hanyalah sementara,karena suatu masalah yang belum terselesaikan pasti akan datang kembali nantinya.



Stress juga memberikan dampak negatif bagi kesehatan,dengan stress maka kita akan merasakan depresi sehingga kita tidak bisa mengendalikan emosi,obesitas dikarenakan lemak akan tumbuh lebih baik,kanker payudara karena stress dapat meningkatkan resiko ancaman kanker payudara,insomnia yaitu sulit untuk tidur,penyakit jantung,stroke dan masih banyak lainnya.

Stress sebenarnya dapat dihilangkan secara efektif,berikut adalah cara menghilangkan stress secara efektif :

1.Mengatur waktu sebaik mungkin

Dengan mengatur waktu sebaik mungkin,maka kita akan lebih teratur dalam menghadapi suatu masalah.Sebenarnya kita hanya perlu membagi waktu kapan kita harus mengurusi pekerjaan,sekolah,bertemu dengan keluarga dan lainnya.Sehingga kita tidak gampang terburu-buru dalam menghadapi masalah.

2.Berfikir positif

Dengan berfikir positif,maka tidak perlu ada yang ditakutkan sehingga kita dapat menyelesaikan masalah dengan baik.

3.Luangkan waktu untuk berbahagia dengan orang tercinta

Diri kita tentunya membutuhkan waktu untuk bersenang-senang.Jika kita terlalu serius dalam menyelesaikan masalah hingga kita tidak menyediakan waktu untuk bersenang-senang,maka kita hanya menambah rasa jenuh sehingga semakin merasa stress.

4.Mintalah bantuan orang lain

Jadilah orang yang sering curhat,sehingga sesuatu dapat diselesaikan bersama-sama dengan lebih mudah.

5.Berolahraga

Dengan berolahraga maka tubuh kita akan menjadi lebih sehat,sehingga kita dapat menyelesaikan masalah lebih baik.Selain itu tubuh yang gampang sakit  mudah merasakan stress.













   

Comments

Popular posts from this blog

10 Kota Terindah di Dunia

Dubai Termasuk dalam Tanda-tanda Kiamat