Kenali Nepal,Negara Tanpa Dataran Rendah



Negara Nepal,negara yang berada di Asia Selatan dan beribu kota Kathmadu adalah negara yang terkenal dengan pegunungan dan bukit-bukitnya yang tinggi.Negara Nepal memiliki nama resmi Sanghiya Loktantrik Ganatantra Nepal atau yang berarti Republik Demokratik Federal Nepal dan bahasa resminya adalah Nepali.Semula negara Nepal merupakan sebuah kerajaan yang diakui sebagai negara merdeka oleh inggris pada 21 Desember 1923.Nepal memiliki wilayah seluas 147.181 km2 dengan populasi penduduk sekitar 28 juta jiwa.Nepal adalah negara terluas ke-93 di dunia,dan negara terpadat ke-41 di dunia.




Perlu diketahui negara Nepal memang memiliki wilayah tanah-tanah yang subur,tetapi meskipun begitu negara ini masih tergolong negara bekembang.Bahkan hampir seperempat penduduknya hidup di bawah garis kemiskinan.Perekonomian Nepal umumnya mengandalkan pertanian,tiga perempat penduduk mendapatkan nafkah dari pertanian dan sepertiga produk domestik bruto (PDB) juga berasal dari pertanian.Kegiatan pertanian Nepal secara umum mengarah kepada pertanian kacang-kacangan,tembakau,tebu,yute dan biji-bijian.

Jumlah penduduk Nepal diperkirakan sebanyak 28.951.852 orang,dengan kepadatan penduduk 195,4 perkilometer persegi.Penduduk Nepal sebagian merupakan imigran dari India,Tibet,Burma Utara dan provinsi Yunnan di Cina.Selain itu ras Indo-Nepal muncul dari kawasan utara dan menguasai wilayah negara ini.Etnik penduduk Nepal terdiri atas Nepal 55,8%;Maithili 10,8%;Bhojpuri 7,9%;Tharu 4,4%;Tamang 3,6%;Newar 3,0%;Awadhi 2,7%;Magar 2,5%;Gurkha 1,7%;lain-lain 7,6%.

Penduduk Nepal umumnya memeluk agama Hindu 80,6% sedangkan untuk agama lainnya yaitu Buddha 10,7%;Islam 4,2%;Kirat (kepercayaan tradisional lokal) 3,6%;Kristen 0,5%;lain-lain 0,4%.


Negara Nepal terkenal dengan pegunungan dan bukit-bukit yang tinggi sehingga di wilayah Nepal terdapat yang beriklim tropis dan subtropis.Gunung-gunung di Nepal ada yang memiliki ketinggian hingga lebih dari 7000 di atas permukaan laut.Gunung tertinggi seduniapun yaitu gunung Everest terdapat di negara Nepal,tepatnya terdapat di baris pegunungan Himalaya.Tinggi gunung Everest yaitu 8.848 m(Wikipedia).Tetapi puncak gunung Everest berada di wilayah Tibet,bukan di wilayah Nepal.Karena gunung Everest juga merupakan perbatasan antara Nepal dengan Tibet.




Jika kita melihat ke peta,mungkin seluruh wilayah Nepal merupakan dataran tinggi.Sehingga wajar jika penduduk Nepal terbiasa hidup di dataran dengan ketinggian lebih dari 3000 meter di atas permukaan laut.Itulah merupakan keistimewaan negara Nepal,negara tanpa dataran rendah.




   
 

Comments

Popular posts from this blog

10 Kota Terindah di Dunia

Dubai Termasuk dalam Tanda-tanda Kiamat